Untuk Meningkatkan SDM Dalam Menghadapi Pemilu 2024, KPU Tikep Melaksanakan Bimtek Internal Jurnalistik.

#TemanPemilih
Bertempat di aula kantor, Kamis (03/02/2022)  Ketua KPU Kota Tidore Kepulauan Abdullah Dahlan memberikan materi tentang teknis penulisan berita. Dalam acara yang dikemas santai ini bertujuan meningkatkan kualitas sumber daya pegawai dalam  penulisan berita dengan melibatkan pegawai sekretariat. 
Abdullah Dahlan menyampaikan beberapa hal terkait dengan penulisan sebuah berita, harus memenuhi kaidah tata bahasa Indonesia yang baku sesuai dengan Ejaan Yang Disempurnakan (EYD). Abdullah Dahlan menambahkan ketika menulis penting diperhatikan penulis antara lain tanda baca, karena salah menempatkan tanda baca maka dapat merubah makna tulisan. 
Turut hadir seluruh anggota KPU Kota Tidore Kepulauan dan Sekretaris, straf dan siswa SMK yang sedang melaksanakan magang. Acara yang dimulai pada jam 10.30 WIT tersebut ditutup oleh Abjan Kasim, Ketua Divisi Sosdiklih Parmas dan SDM pada pukul 01.00 WIT.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Dilihat 373 Kali.